Home » » Xperia P Andalkan 'Sihir' di Layar

Xperia P Andalkan 'Sihir' di Layar

Written By Achmad maulana firmansyah on Sunday, August 5, 2012 | 3:03 AM

Xperia P Andalkan 'Sihir' di Layar


Jakarta - Sony semakin agresif di jagat Android. Vendor yang baru saja memisahkan diri dengan Ericsson itu terus menggeber handset robot hijau terbarunya.

Salah satu yang paling anyar adalah Xperia P. Handset ini akan bertarung dengan sesama ponsel Android di kisaran harga Rp 4 jutaan.

Vendor asal Jepang itu tampak serius menciptakan Xperia P. Selain desainnya yang tampak menarik, jeroannya pun mumpuni di atas kertas dengan kehadiran prosesor dual core.

Seperti apa performa sesungguhnya Xperia P? Simak review singkatnya berikut ini. 


Desain Solid

Ponsel ini masuk kategori menengah ke atas. Desainnya mirip-mirip dengan Xperia S, handset jagoan Sony saat ini. Namun ukurannya sedikit lebih kecil.

Ya, jika dilihat sekilas, Xperia P dan Xperia S seperti kembaran. Yang paling kentara kemiripannya adalah, terdapat bagian transparan di bawah layar yang memancarkan cahaya. Namun ukuran Xperia P lebih kecil.

Bodi Xperia P melengkung di bagian belakang yang membuatnya ergonomis, terasa mantap dalam genggaman. Tidak terasa licin.

Bodi Xperia P terlihat premium karena dominan menggunakan metal. Solid dan desainnya elegan, tampaknya Xperia P adalah salah satu handset yang bikin penggunanya percaya diri untuk pamer.

Ada catatan kecil di mana layar Xperia P tampaknya rentan tergores. Dalam pengujian, handset ini diperlakukan hati-hati. Namun tiba-tiba saja muncul beberapa goresan kecil yang cukup mengganggu di layarnya.

Sekeliling bodi Xperia P dihiasi dengan berbagai tombol dan port. Seperti tombol kamera, port USB, HDMI, tombol volume dan tentu saja tombol on off.

Catatan lagi, handset ini menggunakan micro SIM yang mungkin cukup merepotkan karena belum umum. Selain itu, baterainya juga tidak bisa dilepas dan tidak ada slot memori tambahan untuk menambah kapasitas penyimpanannya.


 

Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. kumis post - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger